Untuk mencari nafkah, dibutuhkan perjuangan dan pengorbanan. Semua itu dilakukan demi memberi makan keluarga. Dan terkadang untuk mencari nafkah harus mempertaruhkan nyawa.
Contohnya seperti seorang ibu penjual buah yang ada pada video unggahan akun @dunia_kaumhawa. Pada video tersebut terlihat seorang ibu yang menjual buah diatas perahu ditengah laut.
Terlebih lagi, wanita itu menjual dagangan nya saat cuaca dingin akibat hujan, sampai-sampai membuat badan wanita itu pun gemetar kedinginan.
Disana wanita itu tidaklah sendiri, ia ditemani oleh seorang laki-laki yang bertugas untuk mengoperasikan perahu.
” Selamat berjuang untuk semua orang orang hebat .. semoga sehat selalu dan semoga Allah bukakan pintu rezekiNya seluas luasnya,” tulisan video tersebut di kolom caption.
Dengan cekatan, sang ibu pun langsung mengambilkan buah yang di pesan pembeli. Kemudian sang ibu memberikan buah tersebut kepada pembelinya melalui jendela kapal.
Air hujan membasahi tubuh wanita itu sampai basah kuyub, sampai tubuhnya gemetaran. Kala itu, angina juga berhembus kencang membuat tubuh wanita itu semakin gemetaran sampai-sampai buah yang dipegangnya pun ada yang terjatuh ketika hendak diberikan kepada pembeli.
Meskipun begitu, seorang ibu ini tetap semangat untuk melayani pembelinya. Terlihat ibu ini mengambilkan lagi beberapa buah sebagai ganti buah yang tadi jatuh ke laut.
Masih belum diketahui dimana lokasi peristiwa ini terjadi. Namun, perjuangan yang diperlihatkan wanita ini pun menarik perhatian para warganet dan menadapatkan beragam komentar.
Banyak warganet yang salut atas perjuangan si ibu yang harus tetap berjualan meskipun sedang hujan. Tidak sedikit juga yang mendoakan sang ibu agar tetap sehat dan dilancarkan rejekinya.
Lihat postingan ini di Instagram
” Yaa Allah…Sehatkan lah selalu ibu ini 🤲🏻Laris manis dagangan nya🤲🏻Rezeki nya mengalir & berlimpah ruah, bagaikan air di lautan .Aamiin Yaa Mujibassailin 🤲🏻🤲🏻🤲🏻,” tulis @citra_queen1189
” Sehat selalu ibu… doa seluruh bumi ini yang terbaik untukmu ❤️🔥😍😍,” tulis @aji_syafa
” Aamiin..Yaa Alloh Lindungilah ibu ini beserta anaknya..lariskan jualannya agar cpt plg dan beristirahat tiap harinya Aamiin yaa mujibassailiin😢,” komentar @dederohaeni2021
” resiko nya ga main², di laut yg ombak nya gede bgtu.. smoga dlalu dalam lindungan Allah yaa kalian.. aamiin,” komentar @kanza_alju.