
Android Tidak Bisa Install Aplikasi – Sebagai pengguna Smartphone Android, kalian pasti pernah mengalami masalah yang terjadi pada Smartphone kalian bukan? Salah satunya yaitu tidak dapat menginstall aplikasi. Tentunya hal ini akan membuat kalian merasa kesal bukan, terlebih lagi jika kalian butuh sekali untuk menginstall suatu aplikasi.
Seperti yang kita tahu bahwa pengguna Android perlu menginstal aplikasi untuk kebutuhan belajar, pekerjaan atau untuk mencari sebuah hiburan. Karena itulah, perangkat Android akan terasa kurang berfungsi jika tidak bisa digunakan untuk menginstal aplikasi.
Lalu apa sebenarnya faktor yang menyebabkan HP Android tidak dapat menginstal aplikasi? Kalian tidak perlu khawatir karena disini kami akan menjelaskan penyebab HP Android tidak bisa menginstall aplikasi dan cara mengatasinya. Untuk informasi lebih lengkapnya silahkan kalian simak ulasan berikut ini.
Baca Juga : Cara Menghubungkan HP Android Ke TV Polytron
Baca Juga : Buruan Hapus, Ini 4 Aplikasi Penyedot Pulsa di Android
Umumnya penyebab HP Android tidak bisa menginstall aplikasi yaitu karena memori sudah penuh. Akan tetapi, banyak juga pengguna Android yang tidak memperhatikan masalah cache atau file sementara.
Padahal jika file tersebut tidak ditangani dapat membuat kerusakan yang menumpuk dan membuat HP jadi error dan tidak bisa menginstall aplikasi. Agar lebih jelas, kalian bisa simak beberapa faktor penyebabnya dibawah ini.
Sebelum kalian menginstall aplikasi, pastikan bahwa kalian telah melakukan perizinan pada file Apk. Ini bertujuan agar Android dapat menginstall aplikasi dari pihak ketiga atau sumber tidak dikenal.
Proses penginstalan yang gagal terkadang juga disebabkan karena aplikasi tersebut tidak mendukung / tidak kompatibel baik itu dari segi Hardware dan Software. Jadi jika kalian ingin menginstall aplikasi, sebaiknya kalian install dari sumber terpercaya saja seperti Google Play Store. Selain aman, Google Play Store juga akan menyesuaikan versi OS Android, sehingga kemungkinan berhasilnya lebih besar.
Jika kalian sering menginstall dan menghapus aplikasi Android, maka sebaiknya kalian juga harus menghapus file cache atau residual file pada aplikasi.
Mengapa harus dihapus? Karena perlu kalian ketahui bahwa setiap kalian menginstall atau menghapus aplikasi Android, maka aplikasi tersebut akan meninggalkan file sementara dan folder kosong yang terkadang dapat menyebabkan aplikasi jadi error seperti tidak bisa di install.
Baca Juga : Cara Menonaktifkan Huruf Kapital di Android
Baca Juga : Cara Membuka File ZIP yang di Password Pada HP Android
Jika sudah mengetahui beberapa faktor yang bisa membuat aplikasi tidak bisa terinstal, maka selanjutnya kalian bisa menggunakan beberapa metode untuk mengatasi tidak bisa menginstal aplikasi di Android. Tetapi metode yang diberikan masih belum tentu berhasil 100%, meski begitu tidak ada salahnya bukan untuk mencobanya.
Metode pertama yang bisa kalian lakukan yaitu dengan membersihkan file sampah pada sistem aplikasi. Agar hasilnya lebih optimal, kalian bisa menggunakan aplikasi cleaner yang ada di HP kalian. Aplikasi tersebut memang sangatlah berguna untuk menghapus file sampah.
Apalagi untuk menghapusnya bisa dengan cepat dan mudah. Tetapi jika kalian tidak mempunyai aplikasi cleaner, maka kalian tidak perlu khawatir, karena kalian bisa melakukannya secara manual dengan langkah-langkah berikut.
Jika kalian menginstall aplikasi melalui Google Play Store tetapi mengalami suatu masalah atau kendala, maka kemungkinan besar bahwa aplikasi Google Play Store nya juga bermasalah. Pengguna Android memang banyak mengalami dan mengeluhkan masalah yang terjadi pada Google Play Store, seperti eror, macet, tidak dapat menginstal aplikasi, gagal unduh aplikasi dan masih banyak lagi lainnya.
Jika demikian, maka solusi paling ampuh yang bisa kalian coba yaitu dengan menghentikan dan menghapus data aplikasi Google Play Store. Untuk cara menghapusnya sendiri cukup mudah, kalian bisa mengikuti langkah-langkah yang ada dibawah ini.
Metode selanjutnya yang bisa kalian lakukan yaitu dengan memberikan izin pada aplikasi. Jika kalian ingin menginstall aplikasi dari sumber tidak dikenal atau bukan dari sumber terpercaya seperti Google Play Store, maka kalian harus melakukan metode ini.
Metode ini penting sekali untuk kalian lakukan. Karena jika kalian tidak memberikan izin pada aplikasi, maka semua aplikasi yang berformat APK tidak akan bisa kalian Install di HP kalian. Dalam memberikan izin pada aplikasi, setiap perangkat Android mempunyai cara yang berbeda-beda. Sebagai contoh, kalian bisa simak langkah-langkah berikut ini.
Selanjutnya kalian bisa menghapus aplikasi yang tidak terlalu penting. Karena dengan menghapus aplikasi yang tidak pernah kalian gunakan, maka akan membuat memori internal HP kalian jadi lebih lega dan lebih leluasa menerima file atau aplikasi baru. Tak hanya itu, dengan menghapus aplikasi yang tidak penting juga bisa menghemat RAM dan memori Internal.
Adapun metode terakhir yang bisa kalian lakukan jika semua metode diatas tidak berhasil. Metode terakhir yang bisa kalian lakukan yaitu dengan cara melakukan Factory Reset pada HP Android kalian. Tapi perlu kalian ketahui bahwa dengan cara Factory Reset ini, maka akan mengembalikkan HP Android kalian ke kondisi awal / pabrik.
Sebenarnya melakukan Factory Reset ini bukanlah cara yang tepat, tapi jika penyebab masalahnya terlalu rumit maka kalian bisa menggunakan cara Factory Reset ini sebagai jalan keluarnya. Untuk cara melakukan Factory Reset itu cukup mudah, kalian bisa mengikuti langkah-langkah untuk melakukan Factory Reset berikut.
Baca Juga : 6 Aplikasi Android yang Bisa Melacak Keberadaan Orang Lain melalui GPS
Baca Juga : Cara Mengatasi HP Kembali Sendiri Ke Menu Home
Dan itulah tadi cara mengatasi HP Android tidak bisa install aplikasi beserta penyebabnya. Semoga dengan informasi yang telah kami bagikan diatas, masalah tidak bisa install aplikasi kalian dapat terselesaikan.