Cara Mengatasi Ghost Touch – Bagi para pengguna Smartphone, tentunya sudah tidak asing lagi dengan istilah Ghost Touch. Ghost touch adalah merupakan istilah yang biasanya digunakan oleh para pengguna Smartphone ketika layar hp bergerak sendiri secara random tanpa digerakan oleh penggunannya.
Tidak semua pengguna Smartphone pernah mengalami Ghost touch, tetapi jika mengalaminya tentunya akan mengganggu dan membuat penggunanya merasa kesal. Jika kalian mengalami ghost touch pada layar Smartphone kalian, sebaiknya kalian konsultasikan kepada orang yang tepat.
Perlu kalian ketahui bahwa masalah ghost touch ini bisa terjadi disemua perangkat Android, entah itu Smartphone merk Samsung, Oppo, Xiaomi atau yang lainnya. Tetapi, pada kesempatan kali ini admin hanya akan membahas masalah ghost touch pada HP merk Xiaomi saja. Penasaran? Simak selengkapnya.
Baca Juga : Cara Mengatasi X8 Speeder Tidak Berfungsi
Baca Juga : Cara Mengatasi Android Tidak Bisa Install Aplikasi [SOLVED]
Penyebab Ghost Touch
Sebelum mengetahui cara untuk mengatasi masalah ghost touch, alangkah baiknya jika mengetahui terlebih dahulu penyebab layar hp gerak sendiri atau ghost touch.
Dengan mengetahui penyebabnya, tentunya kalian bisa meminimalisir dan lebih berhati-hati lagi kedepannya dalam menggunakan Smartphone. Tanpa berlama-lama lagi, berikut adalah beberapa penyebab terjadinya ghost touch pada Smartphone Android.
Layar Terlalu Panas
Yang pertama adalah layar Smartphone atau HP yang terlalu panas. Layar yang terlalu panas bisa disebabkan karena penggunaan smartphone yang berlebihan hingga berjam-jam tanpa henti.
Selain itu, menggunakan Smartphone untuk melakukan aktivitas tertentu sembari di charging juga bisa membuat Smartphone jadi panas. Oleh karena itulah, sebaiknya kalian Smartphone seperlunya saja dan jangan digunakan sembari di charging.
Baterai Kehabisan Daya
Menggunakan handphone terlalu lama, maka akan menyebabkan daya baterai jadi cepat habis sebelum waktunya. Jika hal ini terjadi secara terus menerus, maka bisa mengakibatkan baterai jadi drop atau cepat habis.
Jika satu atau dua kali saja mungkin tidak akan menyebabkan ghost touch. Tetapi, jika terlalu sering hingga terlebih lagi sampai kondisi baterai mengalami drop, maka hal ini bisa saja mengakibatkan terjadinya ghost touch.
Ini dikarenakan sudah tidak bisa untuk mengimbangi kebutuhan daya pada Smartphone, dan pada akhirnya Smartphone pun akan mengalami error dan setelah itu terjadilah ghost touch.
Untuk solusi dari masalah ini, kalian harus menjaga kondisi baterai pada Smartphone diatas 40% dan ketika sudah dibawahnya maka kalian segera mengisi baterainya untuk mencegah terjadinya ghost touch. Agar mendapatkan hasil yang maksimal dan instan, maka kalian bisa mengganti baterai nya dengan yang baru.
Charger Smartphone
Ketika Smartphone sedang di charging, kebanyakan orang akan merasa bosan. Sehingga, mereka pun akan melakukan suatu hal agar baterai pada Smartphone bisa cepat terisi penuh, salah satunya yaitu dengan memakai charger dengan watt dan ampere yang lebih tinggi.
Cara ini memang terbilang efektif untuk mengatasi masalah tersebut. Tetapi, perlu kalian ketahui bahwa cara ini mempunyai efek samping yang salah satunya bisa menyebabkan ghost touch atau error pada layar smartphone. Ini dikarenakan smartphone kalian tidak dapat menampung tegangan tinggi yang diberikan oleh charger tersebut.
Jika kalian melakukannya hanya beberapa kali saja mungkin tidak akan menyebabkan apa-apa, tetapi jika terlalu sering maka bisa memicu terjadinya ghost touch. Untuk mengatasi masalah ini, sebaiknya kalian jangan mengganti charger kalian dengan yang bertegangan tinggi melebihi ukurannya, gunakanlah charger bawaan nya saja.
Baca Juga : Cara Membersihkan Speaker Pada HP Vivo
Baca Juga : Cara Menonaktifkan Huruf Kapital di Android
Baca Juga : Cara Mengatasi Nomor Hp di Hack
Cara Mengatasi Ghost Touch
Setelah mengetahui hal-hal yang bisa menyebabkan ghost touch, maka selanjutnya adalah mengetahui cara untuk mengatasinya. Tanpa berlama-lama lagi, dibawah ini merupakan beberapa cara untuk mengatasi masalah ghost touch pada HP Xiaomi.
- Restart Smartphone
Cara yang pertama ini terbilan cukup mudah dan simpel untuk mengatasi ghost touch. Karena, kalian hanya perlu untuk merestart Smartphone kalian saja dan cara ini pastinya sudah diketahui oleh hampir semua pengguna Smartphone. Dengan merestart handphone, maka sistem dari hp akan kembali seperti semula sehingga menjadi lebih stabil.
- Factory Reset atau Reset Ulang
Selanjutnya adalah factory reset atau reset ulang yang fungsinya untuk mereset semua data dan aplikasi yang ada pada Smartphone. Itu berarti Smartphone yang sudah melakukan factory reset akan terlihat seperti Smartphone baru. Dengan kondisi Smartphone yang seperti baru, maka secara otomatis sistem pada layar Android juga akan diperbarui dan akan mengatasi masalah ghost touch.
- Membersihkan Tempered Glass
Para pengguna Smartphone tentunya sudah tahu apa itu tempered glass bukan. Fungsi dari tempered glass sendiri yaitu untuk melindungi layar Smartphone pada gesekan benda tajam dan melindungi layar saat smartphone terjatuh secara tidak sengaja.
Meski bisa untuk melindungi layar smartphone, tetapi tempered glass yang sudah lama digunakan akan mengalami penurunan sensitifitas karena banyaknya kotoran menempel dan jarang dibersihkan. Hal inilah yang bisa memicu terjadinya masalah ghost touch pada layar Smartphone.
Untuk mengatasinya yaitu dengan cara mengganti tempered glass yang lama dengan yang baru, atau kalian bisa juga dengan membersihkannya. Jika sudah dibersihkan tapi masih saja tetap ghost touch, maka kalian harus menggantinya dengan yang baru.
- Mengatur Kalibrasi Layar
Sekarang ini sudah jarang disediakan pengaturan kalibrasi pada telepon karena pengaturan tersebut sudah disempurnakan sebelum Smartphone dipasarkan. Berbeda dengan era HP layar sentuh atau touchscreen semua dibekali dengan pengaturan kalibrasi.
Meskipun pengaturan tersebut tidak tersedia, kalian akan tetap bisa mengaturnya menggunakan aplikasi Kalibrasi Layar Sentuh yang bisa kalian unduh gratis di Google Play Store. Untuk penggunaanya bisa dibilang cukup mudah, kalian hanya perlu mengikuti intruksi yang diberikan oleh aplikasi tersebut untuk mengatasi layar ghost touch.
Baca Juga : Cara Memindahkan Aplikasi ke Kartu SD Oppo A3S
Baca Juga : Cara Cek HP Infinix Ada Kerusakan Atau Tidak
Akhir Kata
Kebanyakan penyebab layar hp gerak sendiri adalah dikarenakan kesalahan dari penggunanya sendiri. Sering terjadi pula kerusakan kemudian menjalar ke layar handphone. Jika itu terjadi, sebaiknya bawa ke tempat service resmi untuk diperbaiki. Demikian artikel dari teknowarta, semoga bermanfaat dan membantu.