Kode Remote Hitachi Beserta Cara Settingnya

Kode Remote Hitachi – Pada saat pesawat Hitachi kalian sudah rusak, maka biasanya kalian akan memakai remote pengganti. Tetapi untuk mendapatkan remote asli bawaan TV biasanya sangatlah susah dan harganya mahal. Untuk mengatasinya, kalian bisa menggantinya dengan remote Multi. Contoh jika merk TV kalian adalah Hitachi, kode remote Hitachi bisa kalian lihat di buku panduan atau kemasan yang bisa kalian dapatkan saat kalian membeli remote universal.

Untuk bisa menggunakan remote universal, kalian harus meng-settingnya terlebih dahulu dengan menggunakan sebuah kode remote. Cara untuk meng-settingnya sendiri sangatlah mudah, biasanya hanya perlu memasukan kode remote nya saja. Untuk daftar kode remote universal TV Hitachi dan merk lainnya sudah ada di dalam kemasan remote universal. Kalian tinggal mencari saja merk yang kalian inginkan sesuai urutan abjad.

Biasanya setiap remote control sudah disetting dari pabrik pembuat peralatan elektronik termasuk TV. Tetapi karena sangat sulit untuk mendapatkan remote asli atau bawaan merk TV yang sudah rusak atau hilang, maka jalan keluarnya yaitu menggantinya dengan remote universal.

Tetapi agar bisa menggunakan remote multiguna tersebut kalian harus meng-settingnya dulu dengan memasukan sebuah kata sandi atau password yang berupa nomor unik yang biasanya terdiri dari 3 digit angka.

Contohnya jika ingin meng-setting TV merk Hitachi, maka kalian membutuhkan kode 3 angka yang nantinya dimasukan sebagai sandi atau password untuk remote universal supaya bisa digunakan pada TV merk Hitachi tersebut.

 

Apa Itu Kode Remot TV?

Kode remot TV adalah password atau kode angka yang telah pabrik pembuat remote universal berikan untuk meng-setting kode remote TV. Kode ini sangat penting dikala remote TV bawaan hilang atau mengalami kerusakan.

Meskipun sekarang ini menonton di situs streaming film sudah semakin populer, tetapi masih ada sebagian kalangan yang masih setia dengan tontonan di TV. Bahkan banyak dari mereka yang rela menatap layar TV dalam jangka waktu yang lama demi bisa mengikuti acara kesayangan mereka.

Tapi sayangnya, pemakaian dalam jangka waktu lama terlalu sering bisa menyebabkan komponen TV mengalami kerusakan, salah satunya kerusakan pada remote TV. Hal tersebut bisa disebabkan juga karena pemakaiannya yang kurang berhati-hati, misalnya remote sering jatuh atau sering terbentur benda keras.

Jika kalian mengalami hal serupa dan kalian sudah membeli remote TV universal, maka kalian bisa coba untuk memasukan kode remote TV sesuai dengan merk TV milik kalian supaya nantinya remote tersebut bisa kalian gunakan.

 

Fungsi Kode Remote TV

Sebelum lanjut ke kode remote TV nya, ketahuilah dulu fungsi dari kode remote TV supaya nantinya kalian tidak bingung.

Kode remote TV ini terdiri dari perpaduan 3 digit angka yang berfungsi untuk mengatur atau mengkoneksikan remote TV yang baru dengan TV. Sehingga nantinya remote TV bisa digunakan dengan semestinya.

 

Kode Remote TV Hitachi

Berikut ini adalah kumpulan kode remote TV Hitachi

  • 187
  • 007
  • 240
  • 251
  • 033
  • 280
  • 080
  • 015
  • 014
  • 027
  • 006
  • 008
  • 010
  • 048
  • 179

 

Cara Memasukkan Kode Remot Joker TV Hitachi

Berikut adalah cara untuk memasukkan kode remot TV Joker Hitachi:

  • Pertama-tama silahkan kalian beli remot TV universal Joker di toko elektronik terdekat.
  • Kemudian beli juga baterai baru untuk dimasukkan ke remot TV universal.
  • Lalu kalian tekan tombol Power TV Hitachi untuk menyalakan TV.
  • Kalian arahkan remot TV universal ke arah sensor TV atau digital receiver.
  • Tekan dan tahan tombol SET (Setting) pada remote universal hingga lampu indikator menyala.
  • Kalian tekan juga tombol Power pada remote.
  • Setelah lampu indikator remote mati, silahkan kalian lepas semua tombol yang kalian tekan.
  • Segera kalian masukkan kode remote TV Hitachi di atas. Contohnya kode 007, lalu tekan tombol 0, 0 dan 7 pada remote TV.
  • Sampai tahap memasukkan kode remot TV universal, seluruh rangkaian setting remot selesai dan seharusnya remot sudah siap untuk kalian gunakan.

 

Cara Setting Remot TV Hitachi Tanpa Kode

Adapun juga cara setting remote TV Hitachi tanpa kode adalah sebagai berikut:

  • Silahkan kalian beli remot TV universal di toko terdekat.
  • Belilah juga baterai baru untuk dimasukkan ke remote TV.
  • Tekan tombol Power TV Hitachi untuk menyalakan TV.
  • Kemudian arahkan remote TV universal ke TV Hitachi.
  • Lalu tekan dan tahan tombol SET pada remot TV universal.
  • Tunggulah hingga beberapa detik sampai siaran TV berpindah sendiri.
  • Sampai tahap ini remote TV universal sudah berfungsi dan siap untuk kalian gunakan.

 

Penyebab Kode Remote TV Hitachi Tidak Berfungsi

Saat meng-setting kode remote TV biasanya ada saja masalah atau kendalanya, seperti kode remote TV Hitachi tidak berfungsi. Lantas, hal ini pun kerap kali membuat kita bingung apa sebenarnya penyebab kode remote tersebut tidak bisa berfungsi. Jika kalian mengalami hal ini, mungkin berikut inilah penyebab-penyebabnya:

 

  1. Kode Remote TV yang Dimasukan Salah

Kode remote TV yang dimasukan salah biasanya bisa menyebabkan kode remote tidak berfungsi. Karena itulah, saat memasukan kode remote TV, sebaiknya kalian memasukannya dengan teliti supaya tidak salah dalam memasukan kode nya. Jika sudah begini, maka kalian hanya perlu memasukan ulang kode remote TV nya, tapi kali ini harus kalian pastikan bahwa kalian sudah memasukan kode yang benar.

 

  1. Terjadi Masalah Teknis

Masalah teknis yang dimaksud disini adalah jarak remote dengan unit TV yang terlalu jauh saat sedang melakukan setting ataupun sedang memasukan kode remote TV. Jadi, ketika kalian sedang melakukan setting atau memasukan kode remote TV. Sebaiknya kalian jangan terlalu jauh dari TV, karena bisa saja menyebabkan masalah ini.

 

  1. Kerusakan Pada Remot

Kerusakan pada remote TV juga salah satu penyebab mengapa kode remote TV tidak mau berfungsi. Sehingga hal ini tentunya akan membuat sang pengguna TV Hitachi harus memasukan ulang kode remote TV. Segeralah kalian perbaiki untuk mencari tahu kerusakan yang terjadi pada remote TV kalian. Tapi jika ternyata remote TV rusak parah, maka sebaiknya kalian serahkan saja kepada ahlinya atau bisa juga dengan membeli yang baru.

 

  1. Baterai Remote Sudah Low atau Mau Habis

Jika baterai remote sudah low atau mau habis, maka bisa menyebabkan kode remote TV tidak berfungsi. Biasanya kebanyakan orang sering lupa untuk mengecek baterai pada remote TV sehingga tidak tahu jika baterai sudah hampir habis. Jadi, sebaiknya kalian harus rajin mengecek baterai pada remote TV supaya hal ini tidak terjadi. Jika baterai sudah mau habis, maka kalian tinggal menggantinya dengan baterai yang baru.

 

Penutup

Dan itulah tadi informasi tentang kode remote TV Hitachi beserta cara settingnya yang sudah Teknowarta sampaikan. Semoga dengan informasi diatas bisa membantu dan bermanfaat.

Leave a Comment