Ibu dan anak mempunyai ikatan batin yang kuat. Seolah-olah terhubung hatinya, terkadang momen pertemuan antara seorang ibu dengan anaknya akan diliputi keharuan. Terlebih lagi ketika mereka sudah lama tidak berjumpa.
Pertemuan haru tersebut terekam jelas ketika seorang prajurit TNI Angkatan Darat (AD) yang tengah berjalan dalam formasi barisan dengan rekan tertaranya melihat sosok ibunya di pinggir jalan.
Salah satu warga yang menonton barisan TNI di pinggir jalan tersebut merupakan ibunya sendiri. Di pinggir jalan itulah keduanya langsung berpelukan untuk melepas rindu.
Lantas video ini pun menjadi viral, banyak dari warganet yang ikut merasakan juga betapa rindunya anak dengan seorang ibu tersebut.
Nonton Barisan Tentara
Dilansir dari YouTube M2-UTARA Channel, barisan tentara lengkap dengan baret dan seragam lorengnya itu menyusuri sebuah jalanan yang nampak seperti daerah pedesaan.
Banyak warga yang menonton di pinggir jalan itu. Barisan tersebut mampu membuat sejumlah warga fokus dan terkesima dengan kehadiran pasukan tentara berbaret hijau yang dikenal dengan pasukan Kostrad (Komando Strategis Cadangan Angkatan Darat).
Barisan ini terlihat santai, tak ada suara atau teriakan yel-yel. Hanya jalan biasa, ada juga yang membawa tas perbekalan, dan ada juga yang berjalan dengan tangan kosong.